Tabungan Siujang
Simpanan Berjangka
Tabungan Siujang merupakan jenis simpanan berjangka.
Tabungan Siujang membuat kita disiplin dalam menabung, karena pada simpanan berjangka berlaku sistem auto debet. Jadi setiap bulannya uang yang ada di tabungan induk akan ditarik secara otomatis dipindahkan ke rekening tabungan berjangka sejumlah nominal yang telah ditentukan sebelumnya dalam tanggal dan jangka waktu yang telah ditetapkan.
KEUNTUNGAN SIUJANG
- Tanpa setoran awal.
- Imbal jasa 3% pa.
- Gratis biaya administrasi.
PERSYARATAN
- Memiliki rekening Tabungan Harian KOSPIN Serba Mulia.
- Anggota
- Perorangan:
- KTP.
- NPWP (jika ada).
- Badan Usaha:
- KTP pejabat yang berwenang.
- SIUP, TDP, NPWP, Akte Pendirian Perusahaan dan perubahannya yang terakhir, SK Domisili dan SK Menhumkan.
KETENTUAN
- Jangka waktu menabung antara 1 sampai 10 tahun.
- Target dana mulai dari IDR 5 Juta dan ditetapkan di awal masa pembukaan rekening.
- Imbal jasa fixed selama jangka waktu menabung.
- Simpanan berupa mata uang Rupiah
- Pembayaran setoran bulanan dilakukan secara autodebet dari rekening Tabungan Harian.
- Jika 3 (tiga) bulan berturut-turut terdapat tunggakan setoran bulanan, maka rekening akan tutup otomatis.
- Nasabah tidak dapat melakukan penarikan dana atau penutupan rekening sebelum jangka waktu menabung berakhir.
- Apabila dilakukan penarikan dana atau penutupan rekening, nasabah akan dikenakan biaya penutupan rekening.
- Biaya-biaya yang terjadi karena penutupan rekening:
Biaya penutupan rekening sebelum berakhir jangka waktu 1% x saldo simpanan Biaya Tutup otomatis Rp 50.000,- - Imbal jasa dikenakan pajak final 10%.